-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Dukung PPKM Level 2, Gencar Bagikan Masker dan Ingatkan Prokes 5M

Wednesday 15 September 2021 | September 15, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-17T04:40:09Z

PANDEGLANG – Dalam rangka mendukung penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 di Wilayah Kabupaten Pandeglang, Personel Polsek Sumur, Polres Pandeglang semakin gencar memberikan masker dan menyampaikan imbauan.

Hal tersebut terungkap setelah Personel Polsek Sumur melaksanakan kegiatan pembagian masker di Kampung Cibayoni, Desa Kertajaya, Kecamatan Sumur, Pandeglang, pada Rabu (15/9/2021).

Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah mengatakan, untuk mendukung PPKM Level 2 tersebut pihaknya terus meningkatkan kegiatan pembagian masker geratis dan imbauan kepada masyarakat dalam penerapan prokes, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kita harapkan kepatuhan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dan juga ketentuan dalam PPKM Level 2 ini dapat menekan laju pertambahan kasus positif Covid-19 di Pandeglang,” kata Kapolres.

Selain itu, Kepolisian juga masih gencar melakukan vaksinasi massal bagi masyarakat, Dikatakan Belny, saat ini pihaknya masih memberikan pelayanan vaksinasi gerati di 24 Polsek dan di Kelinik Polres Pandeglang hingga bulan Desember 2021 mendatang.

“Vaksinasi massal juga masih berjalan di 24 Polsek dan di Kelinik sampai Desember nanti,”tandasnya.

Sementara itu, Kasie Humas Polres Pandeglang AKP Humaedi menyampaikan, dalam kegiatan tersebut sedikitnya ada 150 masker yang di sediakan untuk dibagikan kepada masyarakat Sumur secara geratis.

“Jumlah stok masker ada 150 Pcs, hari ini yang dibagikan baru 50 Pcs, sisanya yang 100 Pcs akan dibagikan pada kegiatan berikutnya,”pungkasnya.

×
Berita Terbaru Update