-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Penyuluhan Protokol Kesehatan, Kompi Senapan A Yonif 642/Kapuas Pererat Hubungan Dengan Warga

Wednesday 16 June 2021 | June 16, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-17T04:40:24Z

Kalbar, Siber | Dari rumah ke rumah, itulah cara Batalyon Infanteri (Yonif) 642/Kapuas menyampaikan langsung tentang protokol kesehatan, di dusun Sidomulyo, Kec. Nanga Pinoh, Kab. Melawi, Kalimantan Barat. Demikian disampaikan Komandan Batalyon Infanteri 642/Kapuas Letkol Inf Alim Mustofa melalui rilis tertulisnya di Makoyonif 642/Kps, Kab. Sintang, Kalbar, Kamis (17/6/2021).

 

Lebih lanjut dikatakan Danyonif bahwa kegiatan tersebut dilakukan oleh Kompi Senapan A Batalyon Infanteri 642/Kapuas yang berjumlah 3 orang Personel, merupakan upaya untuk tetap mementingkan protokol kesehatan kepada warga.

 

“Kegiatan Rumah ke Rumah ini, kita lakukan dalam rangka penyuluhan protokol kesehatan dan pentingnya untuk saat ini dengan adanya covid-19 ini,” ujar Letkol Inf Alim Mustofa.

 

Sementara itu, Bapak Ahmad (31) pemilik rumah merasa senang atas kehadiran personel Batalyon Infanteri 642/Kapuas, yang melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang protokol kesehatan dirumahnya.

 

“Saya sangat senang sekali kedatangan tamu dari bapak-bapak TNI yang bersedia bertamu kerumah saya dan kami sangat menjaga protokol kesehatan yang disampaikan bapak-bapak TNI,” ujarnya. (Pen Yonif 642/Kapuas).

 

×
Berita Terbaru Update