-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Panglima TNI Hadiri Bhakti Sosial Alumni Akabri 1996 “Brantasena” di Tangerang

Thursday 23 September 2021 | September 23, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2022-06-05T05:35:55Z

Jakarta, Siber | Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., bersama Ketua DPR RI Puan Maharani dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. menghadiri kegiatan bhakti sosial 25 tahun Alumni Akabri 1996 “Brantasena” di SMK Negeri 2 Tangerang, Jl. Veteran No. 2 Kota Tangerang, Banten, Kamis (23/9/2021).

Puncak kegiatan bhakti sosial 25 tahun Alumni Akabri 1996 “Brantasena” melalui sinergi TNI-Polri dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Bhakti sosial tersebut berupa vaksinasi kepada 91.996 orang di 32 Polda/Korwil dengan sasaran pelajar dan masyarakat umum. Vaksinator seluruh Indonesia berjumlah 900 orang yaitu Polri 450 orang, TNI 300 orang dan Dinkes + Relawan 150 orang.

Bantuan sosial berupa 32.996 paket sembako (beras 5 kg, minyak goreng 2 kg, kecap 500 ml, gula pasir 1 kg, teh celup 1 kotak, mie 5 bungkus, tepung beras 1 bungkus, mentega 1 bungkus, 1 kaleng sarden, voucher belanja di Alfamart sebanyak 7000 voucher @Rp 100 ribu.

Transformasi digital UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) Presisi sebanyak 1.651 UMKM terdiri dari Solo 263 UMKM, Surabaya 550 UMKM, Bandung 100 UMKM, Bekasi 150 UMKM, Jaktim 60 UMKM, Tangkot, 50 UMKM, Kalsel 101 UMKM dan Kalteng 377 UMKM.

Panglima TNI saat melaksanakan teleconference dengan Polda wilayah Jawa Timur menyampaikan bagaimana dengan situasi vaksinasi di wilayah Jawa Timur ? Apakah sudah sesuai dengan target hampir seluruh Kabupaten / Kota sudah sesuai target termasuk utamanya wilayah-wilayah ?

Yang kedua ini adalah ide yang bagus terkait dengan UMKM skala mikro secara digital. Banyak sekali Ibu-ibu di sekitar Jawa Timur yang memiliki kemampuan berkarya melalui UMKM, seperti contohnya adalah adanya pembuatan Kerupuk Udang di Sidoarjo,  Kerupuk Kulit di Madiun, Keripik Tempe di Malang bahkan banyak yang belum kenal Lorjuk dari Bangkalan.  Apakah sudah menyentuh kepada Ibu-ibu ?

Belum lagi nanti di wilayah sebelah timur di wilayah Pendalungan, karena disana budayanya ada empat yaitu Mataraman, Pandalungan, Madura dan Are. Di wilayah-wilayah itu banyak sekali Ibu-ibu yang memiliki kemampuan untuk membuat kreasi makanan kecil bahkan kreasi menjahit yang bisa dipasarkan melalui UMKM digital.

“Tetap jaga Sinergi TNI-Polri bersama Pemda dan Dinkes untuk melaksanakan vaksinasi di wilayah Jawa Timur. Terima kasih,” pungkas Panglima TNI.

×
Berita Terbaru Update